Shopee Luncurkan Kampanye dan Fitur untuk Perkuat Ekonomi
Shopee Luncurkan Kampanye dan Fitur untuk Perkuat Ekonomi. Di 2022, Shopee bekerja sama dengan pemerintah untuk membuka pelatihan bagi ribuan UMKM dan siswa SMK

Era pandemi memaksa hampir semua orang untuk memanfaatkan teknologi. Sehingga, banyak sektor yang berusaha terus membuka lapangan pekerjaan berbasis digital. Salah satunya adalah Shopee.
Shopee pun menjelaskan inisiatifnya guna memperkuat ekonomi digital dalam keterangan pers di Jakarta pada (27/12/22).
Langkah pertama mereka, yaitu menciptakan generasi berdaya saing global. Di awal tahun, marketplace ini bekerja sama dengan Pemerintah Jawa Barat.
Sehingga Shopee tidak hanya menghubungkan pembeli dengan penjualan, tetapi juga melibatkan banyak pihak, seperti pemerintahan dan masyarakat umum.
Program ini bertujuan untuk memberikan pelatihan kurikulum bisnis digital bagi 26.000 siswa/siswi SMK se-Jawa Barat.
Sea Group Indonesia, selaku induk perusahaan Shopee juga menyediakan wadah untuk menyalurkan kemampuan bagi talenta digital Indonesia dalam Sea Labs Indonesia yang diresmikan Presiden Joko Widodo pada Maret lalu.
Tidak hanya memberikan pelatihan pada siswa/siswi SMK, Shopee juga membuka 2.000 kelas pelatihan untuk mengedukasi UMKM. Jumlah UMKM ini tersebar di Pulau Jawa, Kalimantan, Sumatera, Sulawesi, dan Bali.
Potensi unggul UMKM lokal ini membuat Shopee membuat Program Ekspor Shopee. Jumlahnya pun tak main-main, yaitu lebih banyak 6 kali lipat dari jumlah penonton bola di Qatar. Sehingga, Shopee juga memperluas tujuan ekspornya ke Amerika Latin dan Asia Timur.
Selain bekerja sama dengan dengan Pemerintah Jawa Barat, Shopee juga menjalin hubungan dengan Pemerintah Kota Surakarta di bulan Juni. Program ini telah membawa ribuan produk UMKM dalam ajang global Java in Paris.
Kedua adalah, kampanye membantu wirausahawan berdaya. Beberapa program yang diusung Shopee, diantaranya: 3.15 Hari Belanja Konsumen, Big Ramadan Sale, 9.9 Super Shopping Day, 11.11 Big Sale, dan 12.12 Birthday Sale.
Dalam setiap kampanye ini, produk kecantikan dan perlengkapan rumah menjadi kategori UMKM yang paling banyak dibeli di 2022. Sementara di program Big Ramadhan Sale, selain dua kategori ini, fesyen muslim dan makanan instan juga menjadi yang paling banyak dicari.
Ketiga, fitur interaktif dan laman baru. Kedua hal ini bertujuan untuk memberikan pengalaman berbelanja digital yang menarik bagi pengguna. Di sisi lain, hal ini juga akan membantu pengusaha bertahan sehingga misi untuk memperkuat ekonomi bisa terwujud.
Shopee memiliki Fitur “Shopee Video” yang berisi video pendek. Fitur ini cukup disukai sehingga membantu meningkatkan penjualan pengusaha. Sementara dari sisi pelanggan, mereka akan diuntungkan dengan program Gratis Ongkir Rp. 0.
Sumber gambar: https://img.antaranews.com/cache/800x533/2022/12/27/WhatsApp-Image-2022-11-15-at-13.29.33.jpeg.webp