Daftar Isi
Daftar Penyakit yang Disebabkan oleh Nyamuk
Meskipun nyamuk hanyalah serangga kecil, namun diketahui bahwa gigitan nyamuk akan menyebabkan berbagai macam penyakit yang membahayakan nyawa manusia.
Lalu apa saja penyakit itu? Dilansir dari halodoc.com berikut adalah 4 penyakit yang disebabkan oleh nyamuk.
Daftar Penyakit yang Disebabkan oleh Nyamuk
1. Demam berdarah
Demam berdarah atau DBD adalah salah satu jenis penyakit yang disebabkan oleh nyamuk aedes aegypti. Penyakit ini sangatlah berbahaya karena apabila tidak mendapatkan perawatan yang benar, maka nyawa bisa melayang.
Gejala yang umum terjadi pada penderita demam berdarah adalah berkurangnya kadar trombosit dalam darah.
Nyamuk jenis ini akan bekembang biak dengan cepat pada musim hujan ketika suhu udara panas. Untuk itu, sebaiknya kita selalu membersihkan sampah-sampah di sekitaran rumah agar tidak terdapat genangan air yang nantinya akan digunakan nyamuk untuk berkembang biak.
2. Malaria
Penyakit selanjutnya yang disebabkan oleh nyamuk adalah malaria. Penyakit ini disebabkan oleh gigitan nyamuk yang membawa parasit plasmodium.
Penyakit malaria akan menjadi sangat berbahaya apabila diderita oleh balita, ibu hamil, dan pengidap HIV/AIDS.
Ibu hamil yang terinfeksi malaria, maka ia akan berisiko mengidap anemia yang berujung pada meningkatnya risiko kematian pada saat atau setelah proses persalinan terjadi.
3. Kaki gajah
Gigitan nyamuk juga bisa menyebabkan masalah kesehatan lain seperti kaki gajah. Penyakit ini sebenarnya tidak secara langsung disebabkan oleh gigitan nyamuk. Akan tetapi penyakit ini diakibatkan oleh cacing yang ditularakan melalui gigitan nyamuk.
Apabila seseorang yang terinfeksi cacing ini tidak mendapatkan pengobatan yang baik, maka penyakit ini akan menjadi kronis dan meenyebabkan disabilitas. Contohnya adalah pembesaran lengan, kaki, atau organ intim.
4. Demam chikungunya
Mungkin sebagian orang masih agak asing dengan penyakit yang satu ini. Chikungunya disebabkan oleh virus yang mengakibatkan si penderita menjadi “lumpuh layu”.
Gejala ditandai dengan munculnya arthralgia atau arthritis pada pergelangan tangan, lutut, pergelangan kaki, dan persendian. Gejala ini bisa berlangsung selama beberapa hari atau beberapa bulan.
Setelah mengetahui 4 penyakit yang disebabkan oleh nyamuk, maka dihimbau kepada seluruh masyarakat untuk rajin membersihkan lingkungan dengan cara rajin membersihkan tempat sampah, membersihkan air yang menggenang, dan merapikan barang-barang di dalam rumah.
Hal ini perlu dilakukan agar terhindar dari demam berdarah dan penyakit lainnya yang disebabkan oleh nyamuk. Tak ada salahya juga untuk menggunakan obat anti nyamuk atau memasang kelambu pada tempat tidur.